Absen di Samarinda, TKN: Jadwal Prabowo Padat di Manado dan Bali

Kampanye akbar pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di halaman parkir GOR Segiri Samarinda, Senin 5 Februari 2024 (niaga.asia/Annisa Dwi Putri)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Kampanye akbar pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, digelar di Lapangan GOR Segiri, Jalan Kesuma Bangsa, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin 5 Februari 2024.

Kehadiran ribuan pendukung berkaos nomor dua menunjukkan loyalitas mereka terhadap Partai Gerindra, meski Prabowo dan Gibran tidak hadir di kampanye akbar itu.

Mewakili Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, Komandan Tim Komunikasi Bravo Tim Kampanye Nasional (TKN), Budisatrio Djiwandono mengajak masyarakat Samarinda untuk terus menjaga masa kampanye dengan damai, sampai hari pencoblosan pada 14 Februari 2024.

“Mari kita kawal Pemilu ini supaya kondusif,” kata Budisatrio dalam orasinya.

Menanggapi absennya Prabowo dalam kampanye akbar kali ini, Budisatrio menjelaskan bahwa Prabowo sedang melakukan kunjungan ke beberapa daerah, di antaranya Manado dan Bali.

“Karena jadwalnya begitu ketat dan padat, beliau masih belum bisa hadir di sini. Tapi seluruh kader partai Gerindra tetap hadir untuk meyakinkan masyarakat,” ujar Budisatrio.

Meskipun demikian, Budisatrio menyatakan bahwa ketidakhadiran Prabowo dan Gibran kali ini tidak mengurangi komitmen mereka untuk melanjutkan program-program yang telah dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo, termasuk rencana pemindahan ibu kota negara ke Nusantara (Ibu Kota Nusantara/IKN)

“Pak Prabowo komitmen melanjutkan program-program Pak Jokowi, termasuk IKN dan menyempurnakan segala yang belum sempurna,” demikian Budisatrio.

Penulis : Annisa Dwi Putri | Editor : Saud Rosadi

Tag: