Bimtek Pengelolaan dan Penyusutan Arsip, DPK Kaltim Datangkan Rudi Anton

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kalimantan Timur (Kaltim) Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Arsip Dinamis dan Penyusutan Arsip sesuai Undang Undang Nomor 43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan, diikuti 100 peserta dari berbagai perangkat daerah di Kaltim, Senin (14/8/2023). (Foto DPK Kaltim)

SAMARINDA.NIAGA.ASIADinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kalimantan Timur (Kaltim) mendatangkan Direktur Kearsipan Daerah I Arsip Nasional RI, Rudi Anton sebagai narsumber dalam

kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Arsip Dinamis dan Penyusutan Arsip yang diikuti 100 peserta dari berbagai perangkat daerah di Kaltim, Senin (14/8/2023).

“Kegiatan bimtek dilaksanakan dalam rangka mewujudkan seluruh perangkat daerah tertib arsip serta memahami pengelolaan arsip,” ungkap Kepala Bidang Pembinaan Kearsipan dan Tenaga Kearsipan DPK Kaltim, Diana Rosalita dalam sambutan pembuka bimtek.

Diana Rosalita menegaskan komitmen DPK Kaltim untuk memastikan semua perangkat daerah dapat melaksanakan tata kelola kearsipan sesuai Undang Undang Nomor 43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.
“Bimtek ini untuk memberikan pemahaman mengenai proses arsip dinamis. Arsip merupakan aset penting dalam suatu lembaga pemerintahan,” ucap perempuan yang akrab disapa Diana tersebut.

Bimbingan teknis menghadirkan dua narasumber yakni, Rudi Antonmenjelaskan materi mengenai pengelolaan arsip dinamis dan Arsiparis DPK Kaltim, Dewi Susanti Elham, mengenai pemindahan dan pemusnahan arsip serta penyerahan arsip statis.

Agenda yang dihadiri 100 peserta tersebut disambut baik oleh pemateri Rudi Anton. Menurut Anton, hal tersebut menurutnya komitmen pemerintah provinsi terhadap pengawasan dan monitor tata kelola arsip di lingkungan OPD Kalimantan Timur terlaksana secara inisiatif dan berkelanjutan.

“Arsip merupakan aset bangsa. Arsip juga merupakan alat hukum yang penting untuk mengusut kasus yang terjadi di Indonesia. Sudah banyak kasus yang terungkap berkat arsip yang masih tersimpan dan terjaga dengan rapi. Maka, dari itu bimtek ini penting untuk dilaksanakan,” terang Rudi.

Sumber: Humas DPK Kaltim | Editor: Intoniswan | Advetorial

Tag: