Dharma Wanita Dikbud Kaltim Gelar Pelatihan Puding Jelly Art


Kepala UPTD Taman Budaya Kaltim Novarita dan Ketua DWP Disdikbud Kaltim Zachrah Kurniawan bersama para peserta pelatihan Puding Jelly Art. (Foto: Hamdani/niaga.asia).

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Guna mendukung upaya peningkatan perekonomian keluarga, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, Sabtu (26/8), di Gedung Wadah Bahimung Taman Budaya Kaltim, Samarinda, melaksanakan pelatihan Puding Jelly Art.

Dalam kegiatan yang dihadiri Kadis Dikbud Kaltim Muhammad Kurniawan ini, puluhan anggota DWP Disdikbud hampir satu hari penuh dilatih membuat kue puding berbahan jelly yang enak dan indah dipandang mata.

“Kegiatan pelatihan ini sebagai salah satu program meningkatkan keterampilan anggota dalam bidang tata boga. Apabila ditekuni mampu meningkatkan perekonomian keluarga,” kata Ketua DWP Disdikbud Kaltim Zachrah Sari Kurniawan kepada niaga.asia, Sabtu (26/8).

Bagaimana tidak, timpal Kepala UPTD Taman Budaya Kaltim Hj. Novarita yang membuka pelatihan itu, hasil olahan kue Puding Jelly Art dapat dipasarkan langsung ke toko-toko kue atau melalui online.

“Puding Jelly Art itu cukup banyak diminati. Ini artinya peluang pasar terbuka lebar, dan hasilnya mampu meningkatkan perekonomian keluarga,” lanjut Novarita.

Menyinggung tentang posisi Taman Budaya Kaltim yang dipimpinnya, Novarita menyebut, kegiatan ini sebagai bentuk kerjasama pihaknya dalam memfasilitasi semua komunitas, baik seni budaya, sosial kemasyarakatan dan ekonomi kreatif.

“Taman Budaya Kaltim sangat terbuka bekerjasama dan memfasilitasi komunitas manapun. Silakan datang dan beraktifitas di sini,” pungkasnya.

Penulis: Hamdani | Editor: Intoniswan 

Tag: