Dispar dan DKD Kaltim Sepakat Saling Dukung Kegiatan

Kepala Dispar Kaltim Ahmad Herwansyah bersama guru besar teater Kaltim Untung Basuki dan pemeran tokoh raja dalam pentas ‘Geger’ Sahabuddin Pance (istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Guna mendukung pemajuan seni pertunjukan dan film sebagai sub-sektor potensial dalam ekonomi kreatif kepariwisataan, Dinas Pariwisata (Dispar) Kaltim sepakat saling mendukung kegiatan dengan Dewan Kesenian Daerah (DKD) Kaltim pada tahun 2023.

“Saya menyambut baik usulan kegiatan dari DKD Kaltim yang berhubungan dengan seni pertunjukan sebagai sub-sektor potensial ekonomi kreatif. Saya sepakat dan Insya Allah akan direalisasi pada tahun anggaran 2023,” kata Kadispar Kaltim Ahmad Herwansyah kepada para pengurus harian DKD Kaltim belum lama ini.

Usulan kegiatan itu, kata Iwan —sapaan akrab Ahmad Herwansyah–, akan disesuaikan dengan program bidang-bidang terkait di instansi yang dipimpinnya.

“Entah menggunakan APBD 2023 atau APBD-P 2023. Prinsipnya kegiatan-kegiatan itu dapat terlaksana,” ujar Iwan.

Menyinggung usulan sejumlah kegiatan yang disampaikan dan mendapat respons positif dari Dispar Kaltim, Ketua Harian DKD Kaltim Hamdani menyampaikan terima kasih.

“Terima kasih kepada Kadis Dispar Kaltim yang telah menyambut baik usulan dari kami,” kata Hamdani.

“Kami mengusulkan beberapa kegiatan, antara lain muhibah seni pertunjukan ke Malaysia, keterlibatan dalam pentas seni Kaltim di Festival Kemilau Sumatera di Jambi, pelatihan teater untuk para duta pariwisata Kaltim, mendongeng kepariwisataan kepada anak usia TK dan SD, pendampingan workshop seni pertunjukan di ISI Surakarta, parade teater rakyat dan pembuatan film perpaduan dua budaya,” terang Hamdani.

Tentang pembinaan pelaku kesenian, khususnya seni teater, Iwan menyarankan agar Teater Matahari yang sukses mementaskan lakon ‘Geger‘ di Solo, beberapa waktu lalu, melakukan regenerasi pemain.

“Saya akui para pemain senior yang tampil waktu itu bagus-bagus aktingnya. Tapi alangkah baik kalau kemampuan itu diwariskan kepada yang lebih muda,” demikian Iwan.

Penulis : Redaksi | Editor : Saud Rosadi

Tag: