DPRD Bontang Harapkan Pemkot Teliti dan Gunakan Gunakan Anggaran Sesuai Peruntukan

Ketua Komisi III DPRD Bontang, Amir Tosina. (Foto Dahlia/Niaga.Asia)

BONTANG.NIAGA.ASIA – Ketua Komisi III DPRD Bontang, Amir Tosina berharap pemerintah Kota (Pemkot) untuk lebih teliti dalam penyusunan dan perencanaan penggunaan anggaran.

Program prioritas yang sudah direncanakan harus dilaksanakan secara maksimal sesuai Kebijakan Umum Anggaran (KUA) Pendapatan dan Belanja Daerah dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS).

“Anggaran 2025 ini harus bisa tepat sasaran dan tidak ada lagi perbedaan pendapat antara eksekutif dan legeslatif,” ucap Amir disela-sela Rapat Paripurna yang digelar di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota, Senin(12/8/2024).

“Saya pribadi berharap, siapapun nanti yang akan menjadi Wali Kota dan memimpin Bontang bisa benar-benar memprioritaskan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Pria yang akrab disapa Atos ini menyebut jika anggaran dialokasikan dengan baik maka pembangunan infrastruktur, pendidikan maupun kesehatan dapat terpenuhi.

“Kalau anggaran dipergunakan sesuai dengan peruntukannya maka semua fasilitas pasti sudah terpenuhi di tahun mendatang,” tukasnya.

Diketahui, APBD merupakan salah satu instrument kebijakan yang dapat digunakan sebagai alat untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat.

Penetapan rancangan APBD mengacu pada Permendagri Nomor 15 tahun 2023, tentang Pedoman Penyusunan APBD 2024, dimana penetapan APBD harus dilaksanakan tepat waktu seperti tertuang dalam UU Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah.

Penulis : Kontributor Niaga Asia, Dahlia | Editor : Intoniswan | Advetorial

Tag: