Festival Jajanan Jalanan Berakhir, Andi Harun Pesan Ini

Samarinda Street Food Festival ditutup Wali Kota Samarinda Andi Harun dan jajarannya pada Minggu 23 Juli 2023 malam (Dokpim Pemkot Samarinda)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Festival jajanan jalanan Samarinda atau Samarinda Street Food Festival 2023, event untuk promosi sekaligus meningkatkan daya jual Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Samarinda berakhir Minggu 23 Juli 2023 malam.

Penutupan festival yang berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) Segiri di Jalan Kesuma Bangsa itu, menghadirkan penyanyi jebolan Indonesian Idol Season XII, Raisa Syarla.

Wali Kota Samarinda Andi Harun dalam sambutannya mengatakan, dia sangat mengapresiasi seluruh tim Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Samarinda serta pelaku UMKM, yang ikut berpartisipasi memeriahkan gelaran festival itu sejak 18 Juli 2023.

“Kita ucapkan terima kasih kepada Dekranasda dan pelaku UMKM yang telah membantu kreatifitas dan perekonomian mereka (masyarakat),” kata Andi Harun.

Andi Harun bilang, Samarinda Street Food Festival ke depannya akan terus dievaluasi agar pelaksanaan lebih baik lagi, sehingga menghadirkan kenangan dan kesan tidak terlupakan.

Tidak hanya itu, Andi Harun juga berharap agar kestabilan dan kondusifitas perekonomian di Kota Samarinda dapat terus bertahan ke depannya.

“Masih banyak hal yang harus ditingkatkan ke depannya, dan kita harus terus berkontribusi dalam meningkatkan perekonomian ke depannya,” ujar Andi Harun.

Ketua Dekranasda Kota Samarinda Rinda Wahyuni Andi Harun meminta para pelaku UMKM, terus berupaya meningkatkan strategi serta kemampuannya dalam memasarkan produknya.

“Pelaku UMKM diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan karya untuk berinovasi supaya dapat bersaing di pasar modern,” pungkasnya.

Penulis: Annisa Dwi Putri | Editor : Saud Rosadi | ADV Diskominfo Samarinda

 

Tag: