Menangi Lomba Maskot-Jingle KPU Kaltim, Tiga Warga Samarinda Bawa Pulang Rp 10 Juta

Para pemenang Lomba Maskot dan Jingle KPU Kaltim 2024 di atas panggung saat peluncuran tahapan Pilgub Kaltim 2024 di halaman GOR Kadrie Oening, Samarinda, Selasa 30 April 2024 (niaga.asia/Nur Asih Damayanti)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Warga Samarinda membawa pulang hadiah uang tunai, usai memenangkan Lomba Maskot dan Lomba Jingle Mars Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim 2024. Nama pemenang diumumkan saat peluncuran tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim 2024 oleh KPU Kaltim, di halaman parkir GOR Kadrie Oening, Samarinda, Selasa 30 April 2024.

Para pemenang itu masing-masing Topo Broto sebagai pemenang lomba maskot. Dua lainnya adalah duet Riyan Utomo-Zulfikar Muhammad Nugroho, sebayai pemenang lomba jingle.

Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris mengatakan, acara peluncuran tahapan pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Kaltim 2024, sekaligus menjadi momen pengumuman pemenang lomba cipta karya maskot dan jingle mars KPU Kaltim 2024.

Baca jugaTahapan Pilgub Kaltim 2024 Diluncurkan, Jangan Golput di Pencoblosan 27 November

“Kebetulan pemenangnya warga Kota Samarinda,” kata Fahmi di lokasi acara.

Menurut dia, masing-masing pemenang pertama sayembara maskot dan jingle membawa pulang hadiah Rp10 Juta. Sedangkan juara dua membawa pulang hadiah Rp5 Juta, serta juara tiga membawa pulang hadiah Rp2,5 juta.

“Maskot yang terpilih untuk digunakan sebagai untuk sosialisasi Pilkada Kaltim 2024 yakni Maskot Anggi (Anggrek Integrasi) dan untuk jingle yakni single suara,” demikian Fahmi Idris.

Penulis: Nur Asih Damayanti | Editor: Saud Rosadi

Tag: