Pelaku UMKM Desa Keluang Paser Jaya Dukung Gus Muhaimin Menjadi Calon Presiden

Kelompok pelaku UMKM Artomoro Sejahtera deklarasi dukung Gus Muhaimin maju Capres 2024. (Foto Muhammad Luthfi/Niaga.Asia)

PASER.NIAGA.ASIA – Kelompok  pelaku UMKM Artomoro Sejahtera Desa Keluang Paser Jaya, Kecamatan Kuaro, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur deklarasi dukungan terhadap Muhaimin Iskandar menjadi Presiden periode 2024-2029.

Ketua Kelompok UMKM Artomoro Sejahtera, Nurul MY menyampaikan, komunitas yang dipimpinnya terdiri dari para pelaku usaha rumahan, seperti usaha sembako, penjahit pakaian, penjual pakaian online, usaha makanan, dan sejumlah usaha lainnya.

Dukungan diberikan kepada  Gus Muhaimin (sapaan Muhaimin Iskandar) menjadi Capres agar Indonesia lebih maju dan masyarakat lebih sejahtera.

“Kami para pelaku usaha rumahan siap dan penuh keikhlasan mendukung Ketua Umum DPP PKB sebagai calon Presiden mendatang. Beliau mempunyai kepedulian untuk mensejahterakan rakyat kecil, juga sudah terbukti miliki kinerja yang baik, dia juga santun, peduli, ramah, dan penuh pesona,” ujar Nurul MY, Minggu  (30/07/2023).

Nurul menjelaskan, rakyat kecil termasuk ibu-ibu rumah tangga juga menginginkan kesejahteraan. Dengan begitu, para ibu-ibu rumah tangga ikut berperan dalam menambah penghasilan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga. Ini menjadi alasan para pelaku usaha memberikan dukungannya kepada Gus Muhaimin di Pilpres 2024.

“Gus Muhaimin memiliki kepribadian baik, bertujuan baik, serta segudang pengalaman. Terutama untuk kami yang tinggal di desa, apa yang kami lihat disekeliling kami ini tidak terlepas dengan kebijakan beliau untuk kepentingan masyarakat kecil, maka sangat cocok untuk menjadi presiden,” katanya.

Nurul juga menilai Gus Muhaimin adalah figur yang sudah tidak diragukan lagi kiprah dan sepak terjangnya di PKB, saat menjadi menteri, atau sekarang sebagai wakil ketua DPR. Indonesia membutuhkan pemimpin seperti Gus Muhaimin untuk menjadi Presiden.

Ia juga meyakini  Indonesia tidak akan bercahaya hanya karena satu lampu besar di ibu kota, tetapi Indonesia akan bercahaya dengan lilin-lilin kecil yang menyala disetiap desa.

“Kita butuh sosok kepemimpinan seperti beliau, karena Gus Muhaiminin adalah seorang pemimpin yang memiliki jiwa sosial yang tinggi,” tutupnya.

Penulis: Kontributor Niaga.Asia, Muhammad Luthfi | Editor: Intoniswan

Tag: