
SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Pemerintah Provinsi Kaltim melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) masih menunggu petunjuk teknis (Juknis) terkait pelaksanaan program pendidikan gratis mulai jenjang SMA hingga S-3 yang menjadi salah satu dari tujuh program unggulan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim terpilih Rudy Mas’ud dan Seno Aji.
Sebelumnya, berdasarkan Lampiran Undangan Plt. Kepala Disdikbud Provinsi Kaltim Nomor 500.10.9.8/3670/Disdikbud.III tentang diskusi dan pendataan tahap kesatu program pendidikan gratis jenjang S1, S2 dan S3 di Ruang Rapat Mahakam Disdikbud Kaltim, seharusnya dilakukan pada Rabu 19 Februari 2025.
Namun, pertemuan tersebut ditunda dan akan dilaksanakan setelah pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur baru.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdikbud Kaltim, Rahmat Ramadhan mengatakan, untuk pendataan tahap kesatu terkait akurasi jumlah mahasiswa aktif, pihaknya masih menunggu Juknis resmi dari Gubernur Kaltim terpilih, Rudy Mas’ud.
“Kita masih menunggu petunjuk teknis dari Gubernur Katim yang baru, apa saja yang disusun beliau. Baru kita bisa melakukan pendataan tahap pertama program pendidikan gratis jenjang S-1, S-2, S3,” kata Rahmat, ditemui di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Pembina Samarinda, Jalan Padat Karya, Sempaja Utara, Samarinda, Rabu 19 Februari 2025.
Terkait syarat-syarat penerima sendiri, lanjut Rahmat,Badan Pengelola Beasiswa Kaltim masih melakukan diskusi bersama tim transisi pemerintahan berkaitan syarat dimaksud.
“Untuk syarat perlu dilihat dulu, apakah sama seperti syarat beasiswa sebelumnya atau lebih ditingkatkan. Tim beasiswa lagi menyusun dan tim transisi juga lagi bekerja saat ini,” ujar Rahmat.
Harapannya program pendidikan gratis ini dapat segera terlaksana, untuk memberikan kemudahan bagi anak-anak Kaltim untuk meraih jenjang pendidikan setinggi-tingginya hingga S-3.
“Prinsipnya kami siap mendukung program pendidikan gratis ini. Tapi masih menunggu Juknis-nya,” demikian Rahmat Ramadhan.
Penulis: Nur Asih Damayanti | Editor: Saud Rosadi
Tag: KaltimPendidikanRudy Mas'ud