Sinyal Indosat Kini Jangkau 89% Populasi di Kalimantan Timur

Tangkapan layar video menunjukkan menara pemancar BTS di akses jalan dalam perjalanan menuju Ibu Kota Nusantara (IKN), 17 Agustus 2023 (video Saud Rosadi)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Perluasan dan penguatan jaringan Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) kini menjangkau hampir 90 persen populasi di 10 kabupaten dan kota di Kalimantan Timur. Bahkan tahun ini perluasan jaringan akan menyasar hingga di desa-desa.

Sepanjang tahun 2023 lalu, Indosat menambah sekitar 42.000 pemancar Base Transeiver Station (BTS) 4G.

Hasilnya, kini Indosat memiliki total 229.000 BTS, dengan 179.000 di antaranya merupakan BTS 4G. Penambahan infrastruktur jaringan ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan dan memperluas konektivitas Indosat secara merata, hingga ke daerah perdesaan di Indonesia.

“Untuk di Kalimantan Timur, Network Coverage Population atau NCP kita mencapai 89 persen,” kata Sugiyanto, SVP Head of Region Kalimantan Indosat Ooredoo Hutchison dalam pernyataannya saat media update ‘Nyatakan Silaturahmi dengan Freedom Internet’ di Hotel Harris Samarinda, Kamis 14 Maret 2024.

Baca jugaKe Samarinda, IM3 Kampanyekan Internet 150 GB Cuma Rp 150 Ribu

Sugiyanto bilang perluasan sinyal akan terus dilakukan hingga ke pelosok di Kalimantan Timur. Seperti di kabupaten Berau dan kabupaten Kutai Barat.

“Perluasan dan penguaran jaringan kita sekarang di level kecamatan di Kalimantan Timur. Terus kita kembangkan hingga ke desa-desa,” ujar Sugiyanto.

Seiring perluasan dan penguatan jaringan, lanjut Sugiyanto, Indosat juga menambah pusat pelayanan berupa mini gerai, seperti mini gerai IM3, melalui program kunjungan ke lebih dari 2.000 Outlet dan Mini Gerai IM3′ termasuk di Samarinda.

SVP Head of Region Kalimantan Indosat Ooredoo Hutchison saat memberikan penjelasan dalam media update di Samarinda, Kamis 14 Maret 2024 (niaga.asia/Saud Rosadi)

“Saya hari ini sudah kunjungi outlet dan mini gerai IM3, mulai dari setelah Bandara Samarinda. Jadi kita kembangkan tidak hanya soal network tapi juga pelayanan,” sebut Sugiyanto.

Keseriusan Indosat memperkuat jaringan mereka, misalnya di dua kota Balikpapan dan Samarinda, dibuktikan dengan penambahan kabel fiber optik di jalur Samarinda-Balikpapan, sebagai tulang punggung layanan data. Pembangunan fiber optik itu sudah rampung Oktober 2023 lalu.

“Kami akan terus memperluas dan memperkuat jaringan, agar selalu nyambung dengan IM3,” demikian Sugiyanto.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

Tag: