Supir Mitsubishi L300 Mengantuk, Tabrak Ibu dan Anak 19 Tahun Hingga Tewas di Depan Bandara Sepinggan

Kecelakaan maut depan Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Selasa (10/10/2023) sore, melibatkan dua unit mobil dan satu sepeda motor. (istimewa)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Marsma R Iswahyudi, Sepinggan, Balikpapan Selatan, tepatnya depan Bandara SAMS Sepinggan, Selasa (10/10) sore.

Lakalantas yang terjadi sekira pukul 16.30 Wita itu mengakibatkan pengendara sepeda motor yang merupakan seorang ibu rumah tangga (IRT) berinisial Ari Sudarlina (35) dan penumpangnya seorang anak usia 19 tahun berinisial Dizam Praditya Putra, meninggal dunia.

Belakangan kedua korban diketahui beralamat di Jalan Padat Karya, Perum De Green Azarya, RT 90 Manggar, Balikpapan Timur.

Kasat Lantas Polresta Balikpapan Kompol Ropiyani menjelaskan, kejadian tersebut melibatkan mobil Mitsubishi L300 KT 8598 AW, mobil Pick Up Isuzu Traga KT 8923 YV dan satu unit sepeda motor Honda Beat KT 6929 YI.

Sebelum terjadi laka lantas, mobil Mitsubishi L300 melintas dari arah lampu merah Polsek Bandara Sepinggan menuju arah Stal Kuda dengan melewati Jalan Marsma R Iswahyudi.

“Sesampainya dekat pintu masuk Bandara SAMS Sepinggan, pengemudi mengantuk sehingga menabrak sepeda motor Honda Beat,” kata Kompol Ropiyani.

Pengemudi Mitsubishi L300 kemudian terkejut dan langsung menginjak gas. Mobil yang dikendalikannya pun meluncur ke kanan, menyeberang median tengah jalan.

“Akibatnya menabrak Mobil Pick Up Isuzu Traga yang melintas dari arah berlawanan. Faktor penyebab, pengemudi mobil Mitsubishi L300 kelelahan dan tertidur ketika mengemudikan kendaraan dari arah Handil, Kukar,” ungkap Ropiyani.

Usai kejadian, korban dievakuasi ke rumah sakit. Kepolisian juga melakukan olah TKP dan mengumpulkan data saksi. Sejumlah upaya juga dilakukan agar kejadian serupa tidak terulang.

“Kami meningkatkan sosialisasi keselamatan berkendara, serta meningkatkan giat patroli di sekitar tempat kejadian,” pungkas Ropiyani.

Penulis: Heri | Editor: Intoniswan

Tag: