Satu Rumah di Samarinda Terbakar Jelang Buka Puasa

Kebakaran di Samarinda Seberang, Minggu (18/4) petang. (Foto : istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Satu bangunan tinggal di permukiman padat penduduk Jalan SMP 8 RT 7 di Mangkupalas, Samarinda Seberang, petang ini tadi hangus terbakar. Peristiwa itu terjadi sekitar 15 menit jelang berbuka puasa.

Keterangan diperoleh Niaga Asia, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.05 WITA. Kepulan asap hitam pekat terlihat membubung tinggi, di tengah kesibukan warga menyiapkan menu berbuka puasa.

Warga yang panik, sempat berupaya menyelamatkan sebagian barang mereka. Tim pemadam kebakaran gabungan tiba di lokasi dan bergegas memadamkan api.

“Area yang terbakar satu bangunan dua pintu, dengan luasan sekitar 10×15 meter,” kata Humas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Samarinda Hery Suhendra, dikonfirmasi Niaga Asia, Minggu (18/4) malam.

Hery menerangkan, dari data sementara, rumah yang terbakar dihuni sekitar 2 kepala keluarga terdiri dua jiwa.

“Berhasil dipadamkan sekitar jam 7 malam, atau sekitar satu jam kemudian. Tidak ada korban luka, atau korban jiwa dari peristiwa ini,” ujar Hery.

Sebab kejadian kebakaran itu sendiri dalam penyelidikan kepolisian. Hery menyampaikan tidak ada kendala berarti, saat tim pemadam melakukan pemadaman.

Adapun tim yang terlibat di lapangan selain Disdamkar Samarinda dari posko 5 dengan 3 unit pemadam dan posko 9 dengan 2 unit pemadam, juga dari satuan PMK swasta, satuan Balakarcana, relawan gabungan, TNI dan Polri.

“Juga dari tim PLN dan ambulan dari PMI, 112, relawan serta dari IEA (Indonesian Escorting Ambulance),” tutup Hery.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

Tag: