DPMPTSP Bontang Buka Layanan Hari Sabtu di MPP Pasar Tamrin

DPMPTSP Kota Bontang bukan pelayanan hari Sabtu di Mall Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di lantai 4 Pasar Tamrin. (Foto Dahlia/Niaga.Asia)

BONTANG.NIAGA.ASIA. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bontang menggunakan weekend-nya ke arah yang lebih produktif, sekaligus sebagai upaya meningkatkan pemberian pelayanan perizinan kepada masyarakat.

Pemberian layanan di hari Sabtu, karena ada sebagian masyarakat yang memiliki kesibukan di hari kerja. Adapun jenis perizinan yang dilayani antara lain untuk pendaftaran online, pelayanan informasi, konsultasi pelayanan Online single submission (OSS), pengambilan dan perpanjangan izin.

Salah satu Staf DPMPTSP Kota Bontang, Fidhiyah mengatakan pelayanan hari Sabtu di Mall Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di lantai 4 Pasar Tamrin sudah dimulai sejak Oktober 2021.

“Pelayanan ini kita buka mulai dari punjl 08.00 hingga 11.00 wita. Hal ini guna memudahkan masyarakat yang saat hari efektif sibuk bekerja jadi bisa melakukan pengurusan ataupun perpanjangan perizinan di hari Sabtu,” ungkapnya saat ditemui Niaga.Asia, Sabtu (25/5/2022).

Selain itu, pelayanan malam pun masih tetap berjalan di kantor DPMPTSP. Untuk jadwal pelayanan dilaksanakan setiap Selasa dan Kamis mulai pukul 08.00 sampai 10.00 Wita.

“Kalau pelayanan di jam kerja itu kita mulai di pukul 12.00 sampai 16.00 wita,” jelasnya.

Sementara itu saat dikonfirmasi, Ilyas, salah satu pengunjung mengungkapkan, kedatangannya ke Gerai PTSP di MPP kali ini untuk mengurus perizinan perpanjangan apotek.

“Alhamdulillah, saya merasa sangat terbantu dengan dibukanya pelayanan di hari Sabtu. Soalnya saat hari kerja saya juga sibuk (tidak sempat),” kata Ilyas.

Penulis: Kontributor Niaga.Asia, Dahlia | Editor: Intoniswan

Tag: