Hari Ini Puncak Arus Balik di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan

Aktivitas penumpang di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan (Humas Bandara SAMS Sepinggan)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA — Puncak arus balik pemudik Lebaran melalui moda transportasi udara di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan diprediksi terjadi hari ini, Senin 15 April 2024.

Hal itu disampaikan General Manager Angkasa Pura I Cabang Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Ahmad Syaugi Syahab.

Syaugi memperkirakan jumlah penumpang pada puncak arus balik ini akan mencapai 22 ribu orang, baik yang datang dan berangkat melalui Bandara SAMS Sepinggan.

“Diperkirakan yang paling tinggi itu hari ini, 22 ribu orang estimasi. Artinya sudah puncak arus balik. Kalau kemarin 20 ribu lebih,” kata Syaugi kepada wartawan.

Syaugi menyebut, hingga sekitar pukul 10.00 Wita pagi tadi, jumlah penumpang di Bandara SAMS Sepinggan sudah mencapai sekitar lima ribu orang, baik yang datang dan berangkat.

Menurutnya, sejumlah maskapai pun telah menambah penerbangan untuk mengantisipasi peningkatan yang terjadi pada arus balik. Dengan tiga rute tertinggi yakni Jakarta, Surabaya, hingga Makassar.

“Yogyakarta juga ada peningkatan,” ujar Syaugi.

Sebelumnya, pada arus mudik jumlah penumpang yang terbang dan mendarat melalui Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan rata-rata mencapai 20 ribu orang per harinya. Tertinggi pada Sabtu 6 Maret 2024, sebanyak 21 ribu penumpang.

Tingginya antusiasme masyarakat melakukan perjalanan mudik, diimbangi dengan pembenahan fasilitas yang telah dilakukan Angkasa Pura. Pembenahan mencakup peningkatan penerangan bandara, perluasan area parkir, dan renovasi area check-in.

Selain itu, musala juga direnovasi untuk memberikan kenyamanan bagi penumpang yang ingin melaksanakan ibadah. Fasilitas lainnya seperti toilet juga telah diperbaharui menjadi standar bintang empat, dan sistem AC telah ditingkatkan untuk kenyamanan maksimal.

Penulis : Heri | Editor : Saud Rosadi

Tag: