Hari Pramuka ke-62, Isran Noor: Terus Maju dan Berkiprah untuk Masyarakat

Gubernur Kaltim Isran Noor  pimpin upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-62 di Balikpapan Sport and Convention Centre (BSCC) Dome, Senin (28/8/2023). (istimewa)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA – Gerakan pramuka diharapkan dapat terus maju dan berkembang serta berkiprah untuk membantu masyarakat dan program-program pemerintahan.

Demikian disampaikan Gubernur Kaltim Isran Noor dalam amanat upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-62 di Balikpapan Sport and Convention Centre (BSCC) Dome, Senin (28/8).

“Gerakan pramuka juga harus menangani pendidikan nonformal dalam pembentukan karakter,” kata Isran.

Tema utama peringatan hari pramuka  tahun 2023 ini adalah dengan wujudkan SDM tang profesional dan berwawasan kebangsaan.

Tema ini menunjukkan semangat gerakan pramuka untuk meningkatkan sumber daya manusia yang lebih profesional, mencermati sumber daya manusia yang ada sekarang ini masih jauh dari yang diharapkan.

Di samping itu, wawasan Kebangsaan juga menjadi sangat penting agar nilai-nilai kebangsaan tidak luntur, tetap menanamkan nasionalisme, cinta tanah air dan semangat bela negara.

“Terlebih sekarang akan menghadapi tahun politik, kiranya persatuan dan kesatuan gerakan pramuka harus tetap solid dan menjadi garda terdepan untuk merajut persatuan dan kesatuan,” ungkap Isran.

Isran menyebut, jumlah sumber daya manusia yang ada di gerakan pramuka, khususnya para pembina pramuka dan pelatih pembina pramuka masih sangat terbatas.

Oleh sebab itu, peningkatan jumlah dan kualitas pembina serta pelatih pembina pramuka harus terus dapat ditingkatkan. Berkaitan dengan hal tersebut, Kwartir Nasional juga telah menaruh perhatian pada peningkatan kualitas gugus depan pramuka di mana pun berada.

“Untuk itu, saya berharap bahwa Kwartir di semua tingkatan harus dapat turut membantu peningkatan kualitas gugus depan yang berada di wilayah masing-masing,” ungkapnya.

Terkait dengan rencana strategis, rencana kerja dan program kerja, Isran meminta perhatian kakak-kakak semuanya agar dapat untuk ikut membahasnya dengan sebaik mungkin.

Ini dimaksudkan agar jalannya aktivitas gerakan pramuka untuk lima tahun ke depan dapat semakin eksis dan lebih optimal.

Saat ini, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka juga sedang berupaya untuk memperbaiki Undang- Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang gerakan pramuka dan membangun sistem aplikasi yang mengarah kepada era digitalisasi agar gerakan pramuka tidak tertinggal serta dapat mengikuti perkembangan zaman.

“Tentu harapan kita agar melalui perbaikan Undang-Undang tersebut dan pengembangan teknologi dan informasi akan dapat menjadikan gerakan pramuka semakin berdaya guna dan berhasil guna,” pungkasnya.

Penulis: Heri | Editor: Intoniswan

Tag: