Kaltim Tembus 10 Besar Kasus Corona Tertinggi di Indonesia

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak. (Foto : Niaga Asia)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Enam puluh kasus positif Covid-19 baru, hari ini menjadikan total kasus di Kalimantan Timur ada 4.305 kasus. Angka itu sekaligus menjadikan Kaltim tembus di urutan 10 kasus terbanyak Covid-19 di Indonesia.

Rincian tambahan 60 kasus baru itu, ada di Kutai Kartanegara 11 kasus, Kutai Timur 1 kasus, Mahakam Ulu 3 kasus, Balikpapan 1 kasus, Bontang 1 kasus, dan Samarinda 43 kasus. Sementara, 1.041 orang masih menunggu hasil pemeriksaan swab.

“Saat ini, Kaltim masuk 10 besar kasus terbanyak di Indonesia,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak, dikutip Niaga Asia, dalam penjelasan virtual, Selasa (1/9) sore.

Info grafis kasus Covid-19 Kalimantan Timur per hari Selasa (1/9). (Sumber : Dinkes Kaltim)

Kendati demikian, Andi menggarisbawahi, angka 60 kasus baru itu, belum termasuk data yang dilaporkan kabupaten dan kota, yang dilaporkan lewat pukul 12.00 Wita tengah hari tadi. “Ada beberapa laporan disampaikan setelah kami closing data. Kami akan akumulasikan pada perkembangan data besok,” ujar Andi.

Untuk kasus meninggal akibat Covid-19, hari ini dilaporkan bertambah 3 kasus yang kesemuanya ada di Kutai Kartanegara. Ketiganya memiliki kode pasien KKR484, KKR 500 dan KKR533. “Total pasien positif Covid-19 yang meninggal menjadi 164 kasus,” tambah Andi.

Bicara kasus sembuh, Kaltim juga mencatatkan penambahan 17 kasus baru. Sebarannya, ada di Kutai Kartanegara 3 kasus, Kutai Timur 1 kasus, Mahakam Ulu 4 kasus, dan Samarinda 9 kasus.

“Dengan demikian, dari 4.305 kasus, yang sembuh menjadi 2.407 kasus. Dan, yang masih dirawat ada 1.734 kasus,” ungkap Andi.

“Tiga kota berisiko tinggi Bontang, Balikpapan dan Samarinda. Kalau daerah lain tidak memaksimalkan upaya masyarakat melakukan pencegahan dengan disiplin protokol Covid-19, tidak menutup kemungkinan tingkat risiko terus meningkat yang disebabkan transmisi lokal antarpenduduk,” jelas Andi.

Kaltim Masuk 10 Besar Nasional

Pernyataan Andi soal Kalimantan Timur masuk 10 besar tertinggi kasus Corona nasional, bukan isapan jempol. Niaga Asia mencoba menelusuri sejumlah sumber informasi, yang dipercaya.

Peringkat 10 kasus Covid-19 tertinggi di Indonesia per hari Selasa (1/9). (Sumber : sehatdirumah.com)

Dikutip dari laman sehatdirumah.com per pukul 18.45 Wita hari ini, Kaltim masuk 10 besar kasus tertinggi Covid-19 dengan 4.305 kasus. Kasus tertinggi ada di DKI Jakarta, dengan 40.987 kasus. Sementara, total kasus di Indonesia ada 177.571 kasus.

Data kasus Covid-19 urutan 10 besar per Senin (31/8). (Sumber : covid19.go.id)

Di waktu yang sama, penelusuran Niaga Asia beralih ke laman resmi pemerintah covid19.go.id. Posisi Kalimantan Timur di urutan 10 besar, sudah masuk per Senin (31/8) kemarin dengan angka 4.244 kasus. Namun demikian, laman covid19.go.id belum memperbaharui sajian datanya per hari ini 1 September 2020. (006)

Tag: