Pekerja PT IHM Hilang di Hutan Loa Kulu

Penelusuran hutan dalam operasi pencarian pekerja PT IHM yang hilang di hutan Loa Kulu, Kutai Kartanegara, Senin 14 Agustus 2023 (HO/Basarnas)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Slamet Riyadi, 28 tahun, pekerja di PT IHM, dilaporkan hilang di di hutan lokasi kerja PT IHM, Loa Kulu, Kutai Kartanegara, Minggu 13 Agustus 2023. Pencarian hingga hari ini dia belum ditemukan.

Kejadian hilangnya Slamet Riyadi terjadi Kamis 10 Agustus 2023. Mengutip laporan Humas PT IHM, Slamet Riyadi sebelumnya berenca pulang menuju pondok kerjanya sekitar pukul 16.30 Waktu Indonesia Tengah.

“Korban menuju pondok kerja bersama dua orang temannya,” kata Melkianus Kotta, Kepala Basarnas Balikpapan, dikutip niaga.asia, Senin 14 Agustus 2023.

Namun demikian dalam perjalanan di tengah hutan, dua teman korban kehilangan jejak keberadaan korban di area kerja PT IHM.

“Korban hilang di perjalaanan dan sampai sekarang ini belum ditemukan,” ujar Melkianus Kotta.

Tim SAR gabungan membaca peta lokasi saat kegiatan pencarian pekerja PT IHM yang hilang di hutan Loa Kulu, Kutai Kartanegara, Senin 14 Agustus 2023 (HO-Basarnas)

Dua orang rekan korban warga Sepaku, Penajam Paser Utara, Budi Andy Saputra, 35 tahun, dan Rismanto, 33 tahun, jadi saksi terkait peristiwa itu.

“Kejadian ini kami terima laporannya hari Minggu 13 Agustus, sekitar jam 6.45 malam,” sebut Melkianus.

Menempuh perjalanan sekitar 67,5 km, tim Basarnas Unit Siaga SAR Samarinda tiba malam hari kemarin.

Selain Basarnas, tim pencarian dan pertolongan (Search and Rescue/SAR) gabungan lain yang terlibat dalam pencarian adalah Polsek Loa Kulu, PT PJS, relawan Satria Rescue Samarinda, serta pihak perusahaan PT IHM. Sementara ini belum berhasil mememukan keberadaan korban.

“Sampai dengan jam 5.50 sore ini, hasil sementara nihil. Operasi SAR dilanjutkan hari Selasa 15 Agustus besok,” demikian Melkianus Kotta.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

 

Tag: