Seharusnya Samarinda Raih Predikat Kota Layak Anak Utama

Pemkot Samarinda melakukan Penyampaian Hasil Verifikasi Lapangan Kunjungan Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2023 di Ruang Mangkupelas, Balai Kota, Selasa 13 Juni 2023. (Dokpim Pemkot Samarinda)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Pemerintah Kota Samarinda (Pemkot) melakukan penyampaian hasil Verifikasi Lapangan Kunjungan (VLK) Kota Layak Anak (KLA) tahun 2023 yang diselenggarakan di Ruang Mangkupelas, Balai Kota, Selasa 13 Juni 2023. Pemkot berharap Kota Samarinda menyandang predikat KLA Utama.

Wali Kota Samarinda Andi Harun menerangkan, Kota Samarinda telah meraih KLA peringkat Madya sejak tahun 2019 hingga 2022.

“Saya hanya meminta agar organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dapat meningkatkan kinerjanya, karena kita ini 4 tahun berturut-turut mendapatkan predikat KLA Madya,” kata Andi Harun.

Andi Harun menyampaikan KLA adalah kabupaten/lota yang mempunyai sistem pembangunan yang menjamin pemenuhan hak anak dan juga perlindungan khusus anak yang dilakukan secara terencana, menyeluruh dan berkesinambungan.

“Menurut saya sudah seharusnya Kota Samarinda naik kelas menjadi KLA utama di tahun 2023 ini,” ujar Andi Harun.

Sehingga, lanjut dia, upaya yang telah dilakukan Pemkot Samarinda untuk mencapai KLA tingkat Utama, di antaranya membuat Playground yang tersebar di 10 titik kecamatan di kota Samarinda.

“Berbagai fasilitas telah kita lakukan untuk menuju KLA utama, seperti pembangunan Playground, kemudian kantor-kantor layak anak dan fasilitas perlindungan anak lainnya,” jelasnya.

Andi Harun berharap, dalam rangka mewujudkan KLA tingkat utama tentunya membutuhkan dukungan dari semua lapisan masyarakat dan lembaga sosial.

“Mudah-mudahan kota Samarinda mendapat penghargaan puncak, yakni KLA predikat utama,” tutupnya.

Penulis: Annisa Dwi Putri | Editor: Saud Rosadi | ADV Diskominfo Samarinda

Tag: