Andi Harun: Jalan di Kelurahan Bantuas Sangat Jelek

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kondisi jalan lingkungan di Bantuas sangat memprihatinkan, meski dilwati jalan tol dan dkelilingi tambang batu bara.

“Kelurahan Bantuas ini jalannya sangat jelek, jembatan masih dari kayu, tapi dikelilingi tambang. Tentunya hal ini kewajiban dari para CSR untuk bertanggung jawab untuk lingkungan sekitarnya,” terang Wali Kota Samarinda, H Andi Harun saat menemui petani  di RT 09, Kelurahan Bantuas, Kecamatan Palaran, Kamis (04/08/2022).

Wali kota yang datang untuk menyerahkan bantuan kepada petani didampingi putranya,  Andi Muhammad Afif Rayhan Harun yang saat ini menjadi Anggota DPRD Kota Samarinda. Bsntuan yang diserahkan berupa bibit tanaman siap tanam, pupuk, dan alat pertanian.

Jalan di Bantuas yang disebut wali kota jelek.

Dalam kesempatan itu wali kota juga menginstruksikan  camat Palaran dan lurah se Kecamatan Palaran untuk mendata seluruh perusahaan yang berusaha di Palaran. Kemudian melaporkan kepada dirinya apabila dirasa ada yang Ilegal dan tidak memberi perhatian kepada warga dan pembangunan infrastruktur lingkungan sekitar.

“Saya tugaskan kepada camat dan seluruh lurah agar selambat-lambatnya Minggu depan, data perusahaan di Kecamatan Palaran ini harus terkumpul. Nanti kita kroscek lebih lanjut, apabila dinilai menyeleweng, akan ditindak tegas,” pungkasnya.

Atas perhatiannya dengan lingkungan, melihat rumput yang tinggi di sekitar Bantuas, Wali Kota Samarinda, Dr H Andi Harun pun mewajibkan Lurah Bantuas untuk mengadakan gotong royong bersama warga guna membersihkan lingkungan sekitar pada hari Minggu mendatang.

[ADV Diskominfo Samarinda | Intoniswan]

Tag: