Berau Sudah Mempunyai 8 Seklolah Inklusif

aa

aa
ilustrasi

TANJUNG REDEB .NIAGA.ASIA- Kabupaten Berau sejak tahun 2016 sudah mempunyai delapan sekolah inklusif yang tersebar di beberapa kecamatan, di antaranya di Tanjung redeb, Gunung Tabur, Teluk Bayur, Tabalar dan di Biduk Biduk. Namun dalam perjalanan, diakuinya masih banyak kendala.

Untuk mengatasi berbagai kendala itu, kata Sekretaris Kepala Dinas Pendidikan Suprapto, maka Dinas Pendidikan Kabupaten Berau bekerjasama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar menggelar seminar pendidikan inklusif.

“Melalui seminra ini kita ingin meningkatkan layanan pendidikan peserta didik berkebutuhan khusus dalam setting pendidikan inklusif,” kata Suprapto dalam laporannya  dalam seminar yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Exlusive Tanjung Redeb dan dibuka  langsung  Bupati Berau Muharram,  Kamis (21/11).

Menurut Suprapto, kendala yang dihadapi dalam pengembangan sekolah inklusif, antara lain  masih terbatasnya jumlah guru yang berlatarbelakang pendidikan inklusif , sehingga masih banyak yang belum memahami secara penuh tentang pendidikan inklusif.

“Melalui seminar yang menghadirkan para pakar pendidikan inklusif ini dapat memberikan informasi dan wawasan, serta nantinya bisa memberikan persepsi yang sama dalam pengembangan pendidikan inklusif di Kabupaten Berau,” ungkapnya. (ana/adv)

Tag: