Bupati Nunukan Ingatkan ASN Harus Kerja Sesuai Aturan

Bupati Nunukan Asmin Laura saat memimpin apel pagi di halaman kantor Bupati (Foto: istimewa)

NUNUKAN.NIAGA.ASIA — Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid memimpin apel Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Nunukan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Nunukan, Selasa (17/5).

Dalam amanatnya, Bupati Laura mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk introspeksi diri dalam menjalankan tugas. Dia juga menegaskan kepada para ASN agar fokus bekerja sesuai aturan, dan jangan memikirkan yang bukan urusannya.

“Kalian fokus saja bekerja sesuai aturan dan pekerjaan masing-masing. Jangan mencampuradukkan pekerjaan dengan urusan politik,” kata Laura.

Dikatakan lagi, para ASN yang dimutasi hendaknya bekerja sesuai penempatannya tanpa harus protes. Mutasi adalah hal biasa dan tujuannya adalah menciptakan peningkatan tata kelola pemerintahan yang baik dan profesional.

Kepada pimpinan masing-masing kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Bupati meminta agar lebih tegas kepada bawahannya dalam menjalankan tugas pelayanan publik.

“Terima kasih kepada seluruh ASN karena telah bekerja keras sehingga Nunukan berhasil mempertahankan predikat Wajar Tanpa Pengecualian yang ke-7 kali berturut-turut,” demikian Laura.

Sumber : Diskominfotik Nunukan : Editor : Budi Anshori

Tag: