COVID-19 di Kaltim: Kasus Sembuh Turun, Kematian Naik 87 Kasus

Ilustrasi Covid-19 (istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Angka kesembuhan dari paparan Covid-19 di Kalimantan Timur hari ini turun 563 kasus. Sedangkan angka kematian naik 87 kasus dalam sehari.

Satgas Covid-19 Kalimantan Timur melaporkan, dari 563 kasus sembuh, diantaranya 133 kasus ada di kota Balikpapan. Angka kesembuhan itu kembali turun setelah 16-19 Juli kemarin mencapai 700-an kasus sembuh per harinya.

“Total kasus sembuh berada di angka 79.825 kasus sampai hari ini,” kata Jubir Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak, dikutip Niaga Asia melalui keterangan tertulis, Selasa (20/7).

Pun demikian dengan kasus terkonfirmasi positif kembali berada di atas 1.000 kasus hari ini. Padahal pada Senin (19/7) kemarin, Kaltim mencatatkan 963 kasus baru.

“Hari ini terjadi penambahan 1.178 kasus positif baru. Sehingga total kasus sampai saat ini 98.705 kasus,” ujar Andi.

Kota Balikpapan mencatatkan penambahan 282 dan 963 kasus itu. Total kasus di kota Beriman itu kini mencapai 25.147 kasus, masih yang tertinggi di Kalimantan Timur.

Infografis kasus harian Covid-19 Kalimantan Timur per Selasa (20/7). (Sumber : Dinkes Kaltim)

Kini yang memprihatinkan, angka kematian tembus 87 orang di Kalimantan Timur, dalam laporan Satgas Covid-19 hari ini. Tiga daerah dengan tambahan angka kematian lebih dari 10 kasus adalah Balikpapan 29 kasus, Kutai Kartanegara 19 kasus serta Samarinda 12 kasus.

“Sehingga ada 2.556 kasus meninggal hari ini,” tambah Andi.

Dengan demikian, Kalimantan Timur per hari ini mencatatkan 16.324 kasus positif aktif atau pasien berstatus perawatan Covid-19 di 10 kabupaten/kota. Angka itu naik dari sehari sebelumnya, Senin (19/7), sebanyak 15.796 kasus.

“5.543 kasus diantaranya ada di Balikpapan,” demikian Andi.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

Tag: