Gubernur Kaltim: Peran Pertamina Kepada Daerah Masih Sedikit

aa
Dr. H Isran Noor.

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-PT Pertamina (Persero)  banyak perannya kepada negara. Tetapi, jujur kepada daerah masih sedikit. Bukan hanya di Kaltim, tetapi di daerah lain juga ada. Mulai Balongan Jawa Barat, Bojonegoro hingga di Dumai dan Riau.

“Keberadaan PT Pertamina (Persero) di Kaltim maupun di berbagai daerah diharapkan dapat memberikan nilai manfaat besar bagi kesejahteraan rakyat. Artinya, ketika ada proyek yang dibangun Pertamina, baik di Balikpapan maupun di Bontang, diharapkan betul-betul memiliki nilai manfaat yang lebih untuk masyarakat Kaltim,” kata Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor ketika menerima kunjungan Manajemen PT Pertamina di Ruang Kerja Gubernur Kaltim, Rabu (16/1/2019).

Isran mengakui Pertamina memang perusahaan negara, tapi keberadaan perusahaan negara tersebut seharusnya tidak hanya berjuang untuk negara. Masyarakat di daerah seharusnya juga diperhatikan. Manfaat yang dimaksud, misal memberikan coorporate social responsibility (CSR) kepada masyarakat. Diharapkan CSR juga diberikan oleh sub-sub kontraktor di bawah Pertamina. “Semoga ini bisa diperhatikan Pertamina,” jelasnya.

Selain itu, Isran meminta agar Pertamina bisa memikirkan bagaimana pajak badan usaha bisa dibayar di daerah dan menjadi pendapatan asli daerah. “Karena kita mengetahui, pajak badan usaha tersebut masih dibayar di pusat. Kami minta itu bisa dipikirkan pihak Pertamina, karena Pertamina operasionalnya di Kaltim. Ini akan jadi masukan pendapatan  bagi daerah,” jelasnya. (humasprov kaltim)