Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Stabil

aa
Pekerja menghitung uang Dollar Amerika Serikat dan Rupiah di sebuah tempat penukaran uang di Jakarta [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay]
SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar AS stabil. Perkembangan nilai tukar Rupiah dari tanggal 9 -12 November 2020, pada khir hari Kamis, 12 November 2020   ditutup pada level (bid) Rp14.140 per dolar AS.

“Pada pagi hari Jumat, 13 November 2020, Rupiah dibuka pada level (bid) Rp14.140 per dolar AS,” kata Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Onny Widjanarko dalam rilisnya hari ini, Jumat (13/11/2020).

Kemudian sepanjang tanggal 9-12 November,  Yield SBN (Surat Berharga Negara) 10 tahun naik ke level 6,30%.  DXY[1] menguat ke level 92,97. Yield UST (US Treasury) Note[2] 10 tahun naik ke level 0,882%.

“Pada Jum’at (13/11/2020),  Yield SBN 10 tahun naik menjadi 6,31%,” ungkap Onny.

Sedangkan premi CDS (Credit Default Swaps)[3] Indonesia 5 tahun turun ke 72,68 bps per 12 November 2020 dari 81,63 bps per 6 November 2020.

Berdasarkan data transaksi 9 -12 November 2020, nonresiden di pasar keuangan domestik beli neto Rp7,18 triliun, dengan beli neto di pasar SBN sebesar Rp4,71 triliun dan beli neto di pasar saham sebesar Rp2,47 triliun.

“ Berdasarkan data setelmen selama 2020 (ytd), nonresiden di pasar keuangan domestik jual neto sebesar Rp145,75 triliun,” kata Onny. (001)

Tag: