Pasien Corona di Nunukan yang Dirawat Tinggal 9 Orang,  Total Sembuh 34

Pemulangan pasien Corona yang mendapat kesembuhan di RSUD Nunukan (foto Istimewa/Niaga.Asia)

NUNUKAN.NIAGA.ASIA-Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Nunukan menerima notifikasi 9 hasil pemeriksaan sample Polymerase Chain Reaction (PCR) follow up atau monitoring, dinyatakan sembuh dari penularan Corona.

“Alhamdulilah, hari ini kita mendapatkan notifikasi konfirmasi 9 PCR swab follow up dengan hasil sembuh,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Aris Suyono, Minggu (07/06).

“Sampai hari ini pasien sembuh berjumlah 34 orang (80 persen), jumlah total pasien 43 orang, pasien masih menjalani perawatan 9 orang, atau 20 persen,” ucapnya

Disampaikan Aris, Gugus Tugas Nunukan sebelumnya mengirimkan 27 sample PCR ke Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) dengan rincian, 6 sample diangosa dan 21 sample follow up pasien Covid-19.

Sample PCR follow up yang dinyatakan sembuh yaitu, NNK-34 laki-laki umur 14 tahun alamat Kecamatan Sebatik Tengah, NNK-27 laki-laki umur 19 tahun alamat Kecamatan Nunukan, NNK-35 laki-laki umur 44 tahun alamat Kecamatan Nunukan,

NNK 41 laki-laki umur 44 tahun alamat Kecamatan Krayan Timur (Claster Langap), NNK-40 laki-laki umur 68 tahun Krayan (Claster Langap), NNK-33 laki-laki umur 14 tahun alamat Kecamatan Nunukan, NNK-42 perempuan umur 42 tahun Kecamatan Nunukan Selatan (penularan lokal) NNK-13 laki-laki umu 23 tahun alamat Kecamatan Nunukan

“NNK-42 adalah pasien penularan lokal Claster JT yang menjalani isolasi mandiri dirumahnya Jalan Mansapa,” jelas Aris.

Selain kesembuhan pasien-pasien 8 orang pasien RSUD Nunukan, Gugus Tugas Nunukan hari ini mendapatkan informasi dari Dinas Kesehatan Kaltara, bahwa pasien NNK-37 yang dititipkan di Kabupaten Malinau dinyatakan sembuh.

“Pasien berusia 40 tahun jenis kelamin laki-laki alamat Kecamatan Krayan ini telah beberapa hari menjalani perawatan dan isolasi di RSUD Malinau,” beber Aris.

Kesembuhan 9 pasien Covid-19 Nunukan diikuti dengan konfirmasi hasil negarif terhadap 6  PCR sample diagnosa yang sebelumnya mereka telah menjalani pemeriksaan Rapid Tes dengan hasil reaktif.

Sample negatif diangosa tersebut masing-masing, MY umut 10 bulan laki-laki, alamat Kecamatan Nunukan, MR umur 1 tahun laki-laki, keduanya merupakan Pasien Dalam Pengawawan (PDP) RSUD Nunukan.

SR umur 33 tahun perempuan (Nakas Puseksmas Sei Menggaris), SSM umur 29 tahun perempuan (Nakes Puskesmas Sei Menggaris), MS umur 48 tahun laki-laki alamat Sei Menggaris (Kontrak Erat Tamboro) MH umur 8 tahun laki-laki Sei menggaris (Kontak erat Tamboro). (002)

Tag: