Polres Bontang Siapkan Pos Pengamanan dan Pelayanan Terpadu Idulfitri

Kapolres Bontang AKBP Siswanto Mukti didampingi Wakapolres Bontang Eko Alamsyah memberikan keterangan, Minggu (26/5). (foto : Ismail/Niaga Asia)

BONTANG.NIAGA.ASIA – Menjelang Hari Raya Idulfitri, Polres Bontang menempatkan personel di beberapa titik, dindua unit pos. Baik itu pos pengamanan dan pos pelayanan terpadu.

Kapolres Bontang AKBP Siswanto Mukti saat melaksanakan buka puasa bersama, Minggu (26/5) sore mengatakan, personel pengamanan khusus lebaran Idulfitri akan melaksanakan latihan yang akan dilaksanakan pada Senin (27/5). Dalam latihan itu, akan dibentuk tim yang akan disiapkan selama kegiatan arus mudik dan arus balik di kota Bontang.

“Kami membentuk tim menjadi dua, yakni tim yang berjaga di pos pengamanan yang kami siagakan di 7 titik dan pos pelayanan yang kami siagakan di 3 titik,” kata Siswanto.

Dijelaskan Siswanto, terkait personel yang diturunkan untuk pengamanan arus mudik dan arus balik, pihaknya masih akan melakukan koordinasi kepada pemerintah Kota Bontang. Mengingat, dalam personel tersebut menggandeng Pemkot Bontang, TNI-Polri.

“Teknisnya besok saat latihan paska operasi,” tutup Siswanto. (005)