Sempat Tertimbun, Abdul Gafur Berhasil Diselamatkan

gafur
Abdul Gafur berhasil dievakuasi Tim SAR dalan keadaan selamat.

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan yang membawahi Provinsi Kaltim dan Kaltara berhasil menyelamatkan Abdul Gafur, pekerja bangunan yang nyaris tertimbun hidup-hidup tanah longsor di Balikpapan, Selasa malam (29/5/2018).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertlongan Kelas A Balikpapan (Kaltimra), Gusti Anwar Mulyadi melalui Kepala Seksi Oprasi dan Siaga, Octavianto menjelaskan, Abdul Gafur, usia 37 tahun berhasil diselamatkan pukul 18.34 Wita, hari Selasa.

Abdu Gafur asal Jawa Tengah sehari-hari tinggal di Pantin Asuhan Aisyiah Karang Rejo dan bekerja di proyek pembangunan kontruksi  di  Ruko Perdana MM Telindung, depan Eks Bak Sampah Perumnas, Kota Balikpapan. “Kita menerima laporan korban terperangkap tanah longsor pukul 16.40 Wita,” kata Octavianto.  Saat itu beberapa pekerja sedang melaksanakan pengeboran tanah dengan Crane Pile guna membuat kontruksi pondasi bangunan.

Saat bersamaan terjadi pergerakan material galian yang berada diatas para pekerja, sehingga  saat dilaksanakan pengeboran terjadi longsor di tempat pengeboran. Akibatnya  2 orang pekerja sempat terkena longsoran, termasuk Abdul Gafur.

Dalam kejadian itu, rekan kerja Abdul Gafur sempat menyelamatkan diri, sedangkan Abdul Gafur yang  berada tepat di bawah mata bor crane langsung tertimbun material hingga setinggi -/+ 2 meter hingga menutupi seluruh tubuh korban.

Semula rekan-rekan korban  mencoba menolong dengan menggali material yangg menimpa korban dengan alat seadanya, namun karena  banyaknya timbunan, pekerja lalu menghubungi  Tim Basarnas  untuk dimintai pertolongan.

“Korban  berhasil di evakuasi  pukul 18.34 Wita oleh Rescuer Kantor Pencarian & Pertolongan Kelas A Balikpapan dibantu Unsur SAR Gabungan. Korban di evakuasi  dalam kondisi selamat dan dibawa menuju RSUD Kanujoso Djatiwibowo guna mendapatkan  penanganan medis lebih lanjut,” ungkap Octa. (001)