Tanjung Batu jadi Percontohan Kampung Keuangan Inklusif

aa

aa
H Muharram di peluncuran Tanjung Batu, Kecamatan Pulau Derawan sebagai percontohan Kampung Keungan Inklusif, Jum’at (29/11). (Humas Pemkab Berau)

TANJUNG REDEB.NIAGA.ASIA-H Muharram hadiri peluncuran Tanjung Batu, Kecamatan Pulau Derawan sebagai percontohan Kampung Inklusi Percepatan Keuangan Inklusif, Jum’at (29/11).

Dipilihnya Kampung Tanjung Batu sebagai Kampung Inklusi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kaltim, sebagai bagian dari salah satu program kerja Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Kabupaten Berau guna meningkatkan kebijakan keuangan inklusif, dimana masyarakat dapat aktif memanfaatkan produk dan jasa keuangan formal seperti menabung hingga asuransi.

“Tujuan dibukanya Kampung Inklusi Keuangan guna meningkatkan inklusif keuangan di Kabupaten Berau. Hal ini juga sebagai bentuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap produk dan jasa keuangan, sekaligus mendorong penurunan tingkat kemiskinan dan mempersempit kesenjangan sosial,” kata Muharram.

Diketahui ada beberapa indikasi untuk menjadikan suatu daerah menjadi Kampung Inklusi, yakni yang pertama jumlah struktur penduduknya, kedua stratanya, dan ketiga jasa keuangannya. (hms)

Tag: