Truk LPG Terguling di KM 70, 1 Tewas dan 1 Selamat

tim
Truk bermuatan LPG terguling di KM 70 Balikpapan-Samarinda. (Foto:Tim SAR)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Tim SAR dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara, saat ini pukul 13.30 Wita Jumat (4/5/2018) tengah mengupayakan evakuasi truk bermuatan gas (LPG) bersubsidi yang terguling di KM 70 Balikpapan-Samarinda.

Dalam lakalantas tersebut, korban meninggal 1 orang dan 1 orang selamat, dan keduanya sudah dibawa ke RSUD Balikpapan. Saat ini tim masih berjaga di sekitar tempat kejadian perkara  guna memastikan kondisi terakhir karena bemuatan bahan mudah meledak.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara, Gusti Anwar Mulyadi melalui Kepala Seksie Operasi dan Siaga, Octavianto mengabarkan, laporan terjadinya lakalantas melibatkan truk bermuatan gas diterima dari Olda Kaltim melalui Polresta Balikpapan sekitar pukul 09.55 Wita.

KPU

Setelah terjadi lakalantas, petugas  yang berada di lokasi paling awal tidak berani mendekati truk dan mengecek apakah ada korban jiwa dikarenakan ada kebocoran  gas yang dimuatnya.  Tim SAR meluncurkan unsur penolong 15 menit setelah menerima laporan. Unsur penolong yang dikrim Kantor SAR ke lokasi kejadian, kata Octavinato, antara lain dari Polda Kaltim, Polresta Balikapan, ditambah masyarakat.

Menurut Octavianto, setelah tim SAR tiba di lokasi kejadian, posisi atau lokasi kejadian tepatnya di KM 70. “Tim juga telah membuat perimeter untuk menghindari warga terkena material B3. Saat ini masih berlangsung.pemeriksaan,” kata Octavianto dalam laporan yang disampaikan pukul 12.25 Wita. Dijelaskan pula, pukul 13.30 pihak Pertamina Balikpapan telah melaksanakan pengecekan di lokasi kejadian dan dipastikan tidak terjadi kebocoran material B3 dari tangki  LPG. (001)