Vaksinasi Siswa SDN di Samarinda Tanpa Paksaan

Vaksinasi COVID-19 bagi siswa SDN di Kota Samarinda berjalan lancar. (Foto Istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Vaksinasi COVID-19 bagi siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kota Samarinda tanpa paksaan. Apabila ada  orang tua siswa yang tidak mengizinkan anaknya divaksin, hal itu tidak masalah.

“Tapi, bagi siswa yang belum mengikuti vaksin, maka untuk sementara siswa tersebut tidak diperbolehkan mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM), tetapi hak untuk memperoleh pendidikan masih diberi akses, yakni pembelajaran secara daring,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Samarinda, Dr. H Asli Nuryadin, Selasa (18/1/2022).

Hari ini, siswa dari 18 SDN di Samarinda mengikuti vaksinasi COVID-19 yang dipusatkan di 8 SDN. Jumlah siswa yang divaksin lebih kurang 7.288.

“Penggabungan lokasi vaksin dengan memperhitungkan kelayakan sekolah dan jumlah siswa per sekolah,” ujar Asli.

Vaksinasi dilaksanakan atas kerja sama  Kodim 0901/Samarinda, Dinas Pendidikan, dan Dinas Kesehatan Samarinda.

“Bagi SD yang siswanya sedikit, maka digabungkan dengan SD terdekat yang memenuhi syarat untuk pelaksanaan vaksin, tentunya dengan jam berbeda yang diatur masing-masing sekolah baik per kelas maupun per sekolah,” kata Asli.

Rincian siswa yang divaksin hari ini berdasarkan lokasi vaksin sebagai berikut:

  • Di SDN 002 Samarinda Ilir yang melayani total 1.729 siswa dari tiga sekolah, yakni dari SD setempat sebanyak 572 siswa, SDN 005 Samarinda Ilir 734 siswa, dan SD IT Subulussalam sebanyak 423 siswa.
  • Di SDN 008 Samarinda Seberang melayani 661 siswa khusus untuk SD setempat, selanjutnya SDN 002 Sungai Pinang melayani 1.055 siswa dari dua sekolah, yakni SD setempat sebanyak 528 siswa dan dari SDN 003 Sungai Pinang 527 siswa.
  • Di SDN 003 Samarinda Utara melayani 883 siswa khusus dari SD setempat, SDN 002 Sambutan melayani 898 siswa dari dua sekolah, yakni SD setempat 480 siswa dan dari SDN 005 Sambutan ada 418 siswa.
  • SDN 004 Sambutan melayani 1.062 siswa dari tiga sekolah, yakni SD setempat sebanyak 567 siswa, dari SDN 007 Sambutan tercatat 195 siswa, dari SDN 014 Sambutan sebanyak 300 siswa.
  • SDN 006 Loa Janan Ilir melayani 1.000 peserta vaksin dengan rincian dari SD setempat ada 471 siswa, dari SDN 006 Loa Janan Ilir sebanyak 529 siswa. (adv)
Tag: